Pembinaan/pengawasan Semester Ii Tahun 2020 Pada Pengadilan Negeri Amlapura
- Kamis, 17 Desember 2020
- Admin
- Dilihat 921 kali

Selasa tanggal 15 Desember 2020 Pengadilan Tinggi Denpasar melaksanakan Pengawasan / Pembinaan semester II di Pengadilan Negeri Amlapura.
Pengawasan/Pembinaan dari Pengadilan Tinggi Denpasar yang dilakukan di Pengadilan Negeri Amlapura di pimpin oleh Yang Mulia Ketua Pengadilan Tinggi Denpasar Bapak ZAID UMAR BOBSAID dengan anggota tim terdiri dari :
1. Sudarwin, SH. MH,
2. H Sumpeno, S.H.,M.H
3. I Ketut Suharsana, S.Kom.
4. Ida Bagus Indra Jaya Abadi
Dalam penyampaian pemaparannya Bapak Ketua Pengadilan Tinggi Denpasar menegaskan kepada seluruh aparatur Pengadilan Negeri Amlapura untuk melaksanakan ketentuan-ketentuan sebagaimana termuat dalam Perma no. 7,8,9 Tahun 2016.
Bahwa pelaksanaan pengawasan dan pembinaan dibagi dalam dua bagian :
- Pembinaan teknis kepada seluruh hakim yang dampingi oleh Bapak Ketua Pengadilan Negeri Amlapura yang diberikan oleh Bapak Ketua Pengadilan Tinggi Denpasar.
- Pembinaan dan pengawasan yang diberikan oleh Hakim Tinggi Pengawas kepada Bagian Kepaniteraan dan Kesekretariatan.
Pada sesi penutupan Bapak Ketua Pengadilan Negeri Amlapura menyampaikan temuan-temuan pelaksanaan pengawasan akan segera di tindak lanjuti sesuai rekomendasi dari Tim Pengawas.
Lihat Berita Lainnya